DBasia.news – Marcos Llorente boleh jadi sedang menikmati musim terbaiknya dengan Real Madrid. Tidak ada yang menduga sebelumnya, Llorente bakal bermain reguler sebagai pivot (gelandang jangkar) Madrid, karena di sana klub sudah memiliki Casemiro.
Akan tetapi, berkah datang untuk Llorente. Saat pemain yang berwarga negara Brasil tersebut mengalami cedera, dirinya langsung mendapatkan kepercayaan dari Santiago Solari. Pada awalnya banyak yang meragukan kualitasnya, namun Llorente mampu membayar kepercayaan Solari dengan bisa menunjukkan penampilan apiknya saat menghadapi AS Roma.
Sejak saat itu, pemain yang bernomor punggung 18 tersebut terus dipercayai oleh Solari dan bisa menjadi starter selama tujuh pertandingan secara beruntun. Meski bisa menunjukkan bakatnya di Los Blancos, Llorente diprediksi akan kembali menghangatkan bangku cadangan lantaran Casemiro sudah sembuh dari cederanya.
Tidak mau kembali berlama-lama duduk di bangku cadangan, juga membuat Llorente langsung dirumorkan akan segera meninggalkan Santiago Bernabeu di bursa transfer musim dingin 2018 nanti. Kabarnya, Deportivo Alaves menjadi tim terdepan yang mempunyai minat untuk memakai jasannya.
Kendati demikian, Llorente langsung membantah hal tersebut. Pemain asal Spanyol ini, menegaskan kalau dirinya tidak mempunyai minat untuk hengkang dari Real Madrid dan terus mencoba menembus skuat utama El Real.
“Saya tidak mempunyai niat untuk hengkang dari Real Madrid. Saya sangat bahagia di sini, maka dari itu saya tekankan tetap bertahan,” ujar Llorente dikutip dari Football Espana.