DBasia.news – Persib Bandung sukses meraih kemenangan dalam laga uji coba melawan tim sepak bola Porda Kota Bandung dan Maung Anom di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Rabu (5/9).
Melawan tim Porda Kota Bandung, tim berjulukan Maung Bandung ini menang dengan skor 5-0. Sementara melawan Maung Anom, Persib menang dengan skor 1-0.
Pelatih Fisik Persib Bandung, Yaya Sunarya, mengatakan bahwa laga uji coba ini tidak dilihat dari jumlah gol yang disarangkan timnya. Sebaliknya laga uji coba tersebut bertujuan hanya untuk melihat sejauh mana kesiapan fisik para pemainnya terutama jelang menghadapi Arema FC, pada laga lanjutan pekan ke-21 Liga 1 2018 yang akan digelar di Stadion GBLA, Gedebage, Bandung, Kamis (13/9) mendatang.
“Kalau melihat pertandingan tadi dengan intensitas seperti itu, tentu ada progres. Makannya kami tidak lihat lawan. Siapapun lawannya kami tidak lihat. Yang pasti progresnya bagus,” ungkap Yaya seusai pertandingan.
Namun Yaya tak mau berpuas diri terlebih dahulu. Masih banyak yang perlu ditingkatkan, terlebih laga melawan Arema FC masih berjarak kurang dari 10 hari.
“Tentu program ini akan berat buat pemain. Karena kita masih dalam proses fisikal fitnes terutama aerobik, power seperti itu. Durasinya ke sini lebih sedikit, tetapi intensitasnya lebih tinggi. Artinya kita butuh latihan-latihan yang menguras unaerobic dan kita tahu di antara itu masih ada gim, baik itu uji coba maupun internal yang biasanya kita bikin. Dan ini menjadi tuntutan bagi pemain, meskipun mereka merasa berat tapi mereka masih berusaha untuk fight dan mampu bermain sesuai yang diinginkan oleh coach,” jelasnya.