Manchester City Tertarik Boyong Nelson Semedo

Nelson Semedo

DBasia.news –  Manchester City menyapu bersih titel domestik di musim 2018/19. Musim lalu, The Citizens meraih titel Premier League, League Cup, dan FA Cup.

Walau sudah memiliki skuat yang dihuni sejumlah pemain berkualitas, hal tersebut tak lantas membuat City enggan menambah kekuatan tim jelang bergulirnya musim 2019/20, terakhir mereka sukses menjadikan Rodri sebagai rekrutan termahal sepanjang sejarah klub.

Belum puas, kini menurut laporan ​Sport English, ​The Citizens dikabarkan tertarik untuk mendatangkan Nelson Semedo. Bahkan mereka sudah menghubungi ​Blaugrana  terkait rencana mendatangkan pemain berposisi bek kanan tersebut.

Sayang, peluang untuk segera mengamankan tanda tangan Semedo sepertinya akan sulit diwujudkan, pasalnya ​Barca sama sekali tak memiliki rencana untuk melepas sang pemain, ​City juga harus menebus klausul pelepasannya yang berada di angka 100 juta euro.

Sebagai tambahan informasi, langkah Pep Guardiola yang ingin mendatangkan Semedo disinyalir karena mereka merasa kesulitan untuk mendapatkan tanda tangan target sebelumnya, Joao Cancelo dari ​Juventus.

Penampilan Semedo di musim 2018/29 memang tidak terlalu buruk, dia sudah menjadi pilihan utama Ernesto Valverde dan tampil dalam 46 pertandingan dan membantu timnya kembali mempertahankan gelar ​La Liga.

Peluang untuk segera mendaratkan pemain asal Portugal tersebut ke Etihad Stadium sepertinya memang akan sulit, selain sebelumnya​ Barca dikabarkan sudah menolak banyak tawaran yang datang untuk Semedo, pihak klub juga diklaim sudah menyiapkan kontrak baru bagi pemain berusia 25 tahun tersebut.