DBAsia News

Luke Shaw Komentari Kemenangan MU atas Milan

DBasia.news – Fullback Manchester United Luke Shaw menyambut gembira kelolosan timnya ke babak delapan besar Liga Europa.

Pasukan Ole Gunnar Solskjaer mengamankan satu tiket ke fase berikutnya setelah menang agregat 2-1 atas raksasa Italia AC Milan, dengan mereka mencuri kemenangan 1-0 di pertemuan kedua yang digelar di San Siro, Jumat (19/3) dini hari WIB tadi.

Di pertandingan semalam, gol semata wayang United dihasilkan oleh gelandang Paul Pogba, yang masuk menggantikan Marcus Rashford saat jeda untuk sekaligus mengukir comeback, di menit ke-48.

Itu merupakan gol kedua Pogba setelah masuk dari bangku cadangan untuk United dari 31 penampilannya untuk klub. Sebelum ini dia sempat mencetak gol dari situasi tersebut di pertandingan melawan Brighton & Hove Albion pada September 2020.

Seusai bubaran, Shaw kepada BT Sport mengatakan: “Kami sangat senang bahwa kami berhasil lolos. Kami sama sekali tidak tampil bagus di babak pertama. Kami memulai laga ini dengan baik, namun seperti saklar, kami justru menurun. Kami kehilangan banyak bola dengan konyol dan terus mengundang lawan untuk menekan kami.

“Babak kedua lebih baik. Ini selalu menghadirkan perbedaan ketika Anda punya pemain kelas dunia seperti Paul yang dimasukkan. Dia membuat perbedaan, namun kami tahu kami harus bermain lebih baik ketimbang yang kami peragakan malam ini.”

Shaw melanjutkan: “Milan adalah klub top dan kami sudah tahu ini akan sulit. Hasil dari leg pertama tidak memihak kami, jadi ini adalah kemenangan yang sangat bagus. Kami memiliki beberapa pemain yang kembali dan skuad ini terlihat lebih baik ketimbang pekan lalu.”

Di kesempatan terpisah, mantan penyerang United Zlatan Ibrahimovic, yang kini memperkuat Milan, menambahkan: “Kami bermain baik di dua pertemuan dan menciptakan banyak kesempatan mencetak gol,” ujarnya dikutip dari laman resmi UEFA.

“Sepakbola adalah seperti itu: jika Anda tidak mencetak gol, Anda tidak menang. Jika Anda tidak memaksimalkan peluang, akan ada momen di mana Anda akan berada dalam tekanan.”

Adapun undian perempat-final Liga Europa akan diselenggarakan Jumat, 19 Maret 2021, dimulai dari jam 18:00 WIB. Seremoni undian bertempat di House of European Football di markas UEFA, Nyon, Swiss.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?