DBAsia News

Lorenzo Pellegrini Pemain Terbaik Ajang Conference League

DBasia.news – Kapten AS Roma Lorenzo Pellegrini baru saja dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Musim ini di ajang Conference League oleh Panel Pengamat Teknis UEFA. Setelah Roma mengalahkan Feyenoord di Tirana, Kamis (26/5) dini hari WIB.

Dengan trofi ini, AS Roma berhasil memenangkan turnamen besar Eropa pertama sejak 1961. Ini juga adalah trofi pertama Jose Mourinho sejak tiba di klub jelang musim 2021/22.

Berkat performa apiknya, Pellegrini pantas diganjar dengan berada di daftar teratas sebagai pemain terbaik di kompetisi kasta ketiga di Eropa.

Pemain berusia 25 tahun itu mencetak lima gol dari 12 pertandingan di ajang UEFA Conference League, termasuk di babak penyisihan, empat dari sepuluh pertandingan dari fase grup hingga ke final.

Pellegrini juga mencetak gol di babak semi-final lawan Leicester City.

Panel UEFA juga memilih Tim Terbaik Musim Ini, yang di dalamnya ada empat pemain AS Roma, yakni Pellegrini, Tammy Abraham, Chris Smalling, dan Rui Patricio.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?