Legenda Real Madrid Ajukan Surat Lamaran Latih Bali United

Roberto Carlos

DBasia.news – Masalah tak kunjung berhenti menerjang Bali United. Teranyar, Serdadu Tridatu ditinggal pelatihnya, Widodo Cahyono Putro, yang mengundurkan diri setelah tim melalui rentetan hasil negatif.

Widodo mengundurkan diri setelah Bali United menelan tiga kekalahan beruntun. Menurutnya, ada klausul dalam kontraknya, jika Bali United menelan tiga kekalahan beruntun, maka kinerjanya akan dievaluasi oleh petinggi klub.

Tanpa kehadiran pelatih kepala Bali terlihat kebingungan. Terbukti, mereka kalah 1-2 dari Persija Jakarta di lanjutan laga pekan 33 Liga 1 2018 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Minggu (2/12).

Petinggi Bali United sedang menyortir siapa saja pelatih yang tepat menjadi suksesor Widodo C Putro. Uniknya, dari mereka yang memberikan surat lamaran pekerjaan kepada Bali United, terselip nama legenda ​Real Madrid dan sepak bola Brasil, Roberto Carlos.

Dilansir dari ​Fox Sport Asia, Carlos memiliki niatan untuk melanjutkan karier kepelatihannya di Indonesia setelah sebelumnya melatih Anzhi Makhachkala, Sivasspor, Akhisar Belediyespor, dan Delhi Dynamos.

Sampai saat ini tidak ada konfirmasi atau tanggapan dari pihak Bali United. Mereka masih menyeleksi dengan sangat serius siapa pelatih berikutnya, yang mungkin baru akan melatih musim depan, mengingat Liga 1 2018 tinggal menyisakan satu laga lagi. Saat ini, jabatan pelatih sementara Bali United ditempati oleh Eko Purdjianto.