DBasia.news – Rencana Inter Milan untuk mendatangkan Romelu Lukaku di bursa transfer musim panas ini dapat tentangan keras dari legenda klub, Roberto Boninsegna.
Dia justru menginginkan manajemen untuk mempertahankan Mauro Icardi.
Sampai saat ini Inter terus melakukan negosiasi dengan Manchester United demi mendaratkan Lukaku di Giuseppe Meazza. Tapi upaya tersebut masih terganjal banderol sang bomber yang mencapai 80 juta euro.
“Harga Lukaku terlalu mahal. Saya lebih memilih untuk melakukan berbagai cara untuk membangun hubungan yang baru lagi dengan Mauro Icardi,” kata Boninsegna.
“Bagi Saya Mauro masih menjadi salah satu striker terbaik di Eropa. Pihak klub harus memikirkan hal ini dengan serius. Dia lebih teruji dibanding Lukaku yang belum pernah bermain di Italia,” katanya lagi.
Apa yang diharapkan sang legenda ini bisa dikatakan berat terwujud. Pasalnya pelatih Antonio Conte sudah menegaskan bahwa striker asal Argentina tersebut tidak masuk dalam skema permainannya.