DBasia.news – Usai memenangi tujuh laga pertamanya sebagai pelatih Bayern Munchen, Niko Kovac dihadapkan pada tantangan besar untuk membangkitkan tim, usai tak pernah menang di tiga laga beruntun Bundesliga.
Imbang 1-1 dengan Augsburg, Bayern kemudian kalah dua kali beruntun saat melawan Hertha Berlin (0-2) dan Borussia Monchengladbach (0-3).
Kekalahan dari Gladbach sangat telak, mereka takluk 0-3 di depan pendukungnya sendiri.
Bayern sudah berusaha optimal untuk memenangi laga, mencetak gol, dengan total 73 persen penguasaan bola yang mereka miliki. Kendati demikian, Gladbach juga bermain baik dan lebih efisien. Kovac menilai Bayern masih bermain individual, tidak kolektif.
Bayern Munchen
“Saya pikir semuanya telah mencoba, tapi saat ini kami tidak berusaha sebagai tim (kolektif), Anda harus beraksi sebagai satu unit. Saat ini, kami terlalu banyak melakukan kesalahan individu yang memberikan ketidakyakinan besar kepada tim. Terkadang, Anda punya waktu-waktu bagus dan terkadang buruk,” ucap Kovac.
Kovac juga bertanggung jawab atas rentetan hasil negatif Bayern. Apalagi baru ini, suasana ruang ganti Bayern dikabarkan memanas dengan isu perseteruan James Rodriguez dengan Kovac.
“Saya bertanggung jawab (atas kekalahan dari Gladbach) dan sudah ditugaskan, kami harus berkembang secepat mungkin,” pungkasnya.