DBAsia News

Kompany: Manchester City Tidak Perlu Beli Bek Baru

DBasia.news –  Mantan bek Manchester City, Vincent Kompany berkukuh, Manchester City tidak perlu mendatangkan bek tengah baru di bursa musim dingin. Mengingat menipisnya stok bek tengah tidak perlu dikhawatirkan.

Badai cedera tengah menerpa Manchester City. Terbaru, kiper andalan mereka, Ederson, terpaksa masuk ke dalam ruang perawatan karena menderita cedera.

Di antara badai cedera yang menerpa, masalah paling besar pasukan Pep Guardiola terjadi di lini belakang. Sejumlah bek tengah Manchester City tidak bisa bermain.

Banyaknya bek tengah yang menderita cedera memaksa Pep Guardiola memainkan Fernandinho di posisi tersebut. Hasilnya, wacana mendatangkan bek baru pun bermunculan.

Akan tetapi, rencana tersebut ditentang oleh Vincent Kompany. Mantan kapten Manchester City itu menilai klubnya tidak perlu mendatangkan bek anyar.

“Menurut saya, Manchester City tidak perlu mendatangkan bek baru. Kami selalu kesulitan bermain di Anfield, seperti yang sudah saya katakan, tidak mudah memutus 25 tahun tak pernah menang di sana,” kata Vincent Kompany.

“Ini bagaikan dua pertandingan dalam satu waktu. Manchester City menghadapi tim hebat dan melawan sejarah. Hal yang sama juga terjadi dengan Liverpool yang 30 tahun tidak memenangi liga.”

“Kondisi tersebut harus dimanfaatkan Manchester City. Mengenai lini belakang, Manchester City bisa bertahan dengan menyerang. Mereka tidak punya alasan untuk mengubahnya,” imbuh Vincent Kompany.

Saran dari Vincent Kompany bisa menjadi bahan pertimbangan untuk Manchester City. Bukan tanpa alasan, Kompany sempat lama membela The Citizens.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?