DBasia.news – Pelatih Liverpool, Juergen Klopp kecewa karena timnya banyak menyiakan peluang saat melawan Red Star Belgrade pada ajang Liga Champions.
Liverpool kalah 0-2 saat tandang ke markas Red Star menyusul dua gol dari Milan Pavkov pada menit ke-22 dan ke-29.
“Tentu saja Anda bisa melihat beberapa hal tidak berjalan dengan baik,” kata Klopp.
“Pada babak pertama, kami mencoba untuk mengubah keadaan dan babak kedua dominan, tetapi kami tidak mencetak gol,” tuturnya.
Klopp mengatakan, jika anak asuhnya bisa mencetak satu gol dulu, keadaan bisa berubah.
“Kami memiliki situasi Sadio Mane, Mo Salah, peluang besar, banyak yang tidak tepat sasaran karena kami gagal,” katanya.
Atas hasil ini, Liverpool gagal meraih poin dan berada di peringkat kedua pada klasemen sementara Grup B Liga Champions dengan nilai enam poin.