Kepergian Gareth Bale Bisa Buka Jalan Paul Pogba ke Real Madrid

Gareth Bale

  DBasia.news –  Isu kepergian pemain Real Madrid, Gareth Bale, ke Jiangsu Suning turut diamati oleh Manchester United. Setan Merah mendukung transfer itu karena berharap Madrid bisa mengajukan tawaran besar untuk Paul Pogba.

Gareth Bale dikabarkan akan segera menuju Jiangsu Suning. Pemain tim nasional Wales itu digosipkan akan menerima gaji fantastis yakni 1 juta pounds per pekan.

Kepergian Bale akan membuat Real Madrid terbebas membayar gaji sang pemain senilai 600 ribu pounds per pekan. Dengan begitu, Los Blancos bisa sangat berhemat.

Muara dari transfer Bale untuk Real Madrid adalah kesempatan lebih besar mendapatkan Paul Pogba. Sebab, Los Merengues jadi mendapatkan dana segar untuk mendatangkan Bale.

Paul Pogba

Manchester United dikabarkan tidak tertarik membiarkan Paul Pogba hengkang pada bursa transfer musim panas 2019. Namun, hal itu tidak akan menghentikan langkah Real Madrid menggaet Pogba hingga jendela transfer Premier League berakhir pada 8 Agustus.

Pada akhirnya, Manchester United tidak bisa berbuat banyak karena Paul Pogba memang ingin meninggalkan Old Trafford. Mino Raiola selaku agen Pogba mengutarakan saat ini sedang bernegosiasi untuk membuka jalan pergi.

Sadar mempertahankan Paul Pogba adalah jalan terjal, Manchester United dikabarkan mulai merelakan. Namun, The Red Devils akan memeras Real Madrid karena mengetahui sang calon pembeli sedang memiliki banyak dana.

Mirror melaporkan, Manchester United akan bertarung pada meja perundingan untuk mendapatkan 150 juta pounds dari hasil menjual Pogba. Padahal, Man United hanya mengeluarkan 89 juta pounds ketika memboyong Pogba dari Juventus pada 2016.

Hingga saat ini, Paul Pogba masih mengikuti rangkaian tur pramusim Manchester United. Pogba menunjukkan performa cemerlang pada beberapa pertandingan.