Kemenangan atas Timor Leste Jadi Modal Positif Indonesia untuk Laga Berikutnya

timnas indonesia U-23

DBasia.news – Kemenangan 3-1 Timnas Indonesia atas Timor Leste di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) beberapa waktu lalu datang di momen yang tepat. Rizky Pora menilai kemenangan itu menjadi modal positif Indonesia untuk memainkan laga-laga berikutnya.

Timnas Indonesia akan menghadapi Thailand, pada laga ketiga Grup B Piala AFF 2018 di Stadion Rajamangala, Sabtu (17/11) malam WIB. Laga ini menjadi yang ketiga bagi Skuat Garuda, usai kalah 0-1 dari Singapura dan menang 3-1 atas Timor Leste. Bagi Thailand, ini laga keduanya usai kalahkan Timor Leste 7-0.

“Yang pasti kita optimistis (menang), karena kami punya modal kemenangan di laga kemarin, dan kita harus percaya diri buat mengangkat mental kita di pertandingan berikutnya. Sehingga bisa lolos dari babak grup,” kata Rizky Pora.

Timnas Indonesia saat ini menduduki posisi kedua klasemen sementara Grup B dengan raihan 3 poin dari 2 laga, unggul produktivitas gol dari Filipina dan Singapura. Sedangkan Thailand di posisi puncak dengan keunggulan produktivitas gol dari Timnas Indonesia.

Kemenangan atas Thailand akan memuluskan langkah Timnas Indonesia menuju semifinal. Namun jika imbang atau kalah, peluang Timnas Indonesia semakin berat menuju semifinal.