Kata Perpisahan Real Madrid untuk Ronaldo yang Begitu Mengharukan

DBasia.news –  Jalinan cerita Real Madrid dan Cristiano Ronaldo telah berakhir. Melalui akun resminya, Los Blancos mengumumkan sang megabintang akan hengkang dan bergabung dengan Juventus.

“Real Madrid mengumumkan, atas respons keinginan dan permintaan yang diekspresikan oleh Cristiano Ronaldo, dia telah sepakat pindah ke Juventus. Hari ini, Real Madrid ingin mengungkapkan terima kasih besar kepada seorang pemain yang telah membuktikan sebagai pemain terbaik dunia,” bunyi pernyataan Madrid, Selasa (10/7).

“Ronaldo menandai era keemasan dalam sejarah klub kami dan dunia sepak bola. Di atas titel-titel besar, trofi dan kesuksesan yang sudah diraih selama sembilan tahun bermain, Cristiano Ronaldo telah menjadi contoh dari dedikasi, kinerja, tanggung jawab, talenta dan perkembangan,” tambah pernyataan tersebut.

“Dia juga telah menjadi top skor dalam sejarah Real Madrid dengan total 451 gol dari 438 pertandingan, dalam total 16 titel, termasuk empat Liga Champions, tiga di antaranya diraih beruntun dan jadi titel keempat dalam lima musim terakhir.”

“Dari segi individu dengan jersey Real Madrid, dia telah memenangi empat Ballon d’Or, tiga Sepatu Emas, dua Pemain Terbaik FIFA, dan penghargaan lainnya.”

Setelah pesan tersebut, Real Madrid kembali merilis video untuk mengenang jasa Ronaldo. Video itu dimulai dengan acara perkenalan Ronaldo di Santiago Bernabeu setelah meninggalkan Manchester United.

Kemudian, video dilanjutkan dengan cuplikan gol Ronaldo selama berkostum El Real. Pada akhir video yang berdurasi 6 menit 37 detik itu, El Real menyematkan ungkapan terima kasih “Gracias, Cristiano”.

Juventus dikabarkan harus merogoh kocek senilai 100 juta euro atau Rp 1,6 triliun untuk membawa CR7 ke Santiago Bernabeu. Bomber tim nasional Portugal itu meneken kontrak berdurasi empat tahun.