DBasia.news – Timnas Indonesia U-16 menang 15-1 atas Mariana Utara U-16, pada laga kedua Grup G Kualifikasi Piala Asia U-16 2020 di Stadion Madya, Senayan, Rabu (18/9).
15 gol kemenangan Timnas Indonesia U-16 dilesakkan oleh Marselino Ferdinan (9′ , 50′ , 53′, 63′, 90′), Aditya Daffa (15′), Ahmad Athallah Araihan (16′, 18′, 26′, 41′), Ruy Arianto (57′ dan 72′), Wahyu Pratama (59′ dan 77′), dan Mikael Alfredo Tata (88′).
Salah satu pemain yang menonjol dalam laga itu adalah Marselino Ferdinan. Ia mencetak lima gol. Marselino pun mengucap syukur atas torehan apiknya tersebut.
“Saya bersyukur bisa mencetak lima gol. Tetapi, ini merupakan kerja keras dari tim, ofisial dan seluruh pendukung Timnas Indonesia,” kata Marselino usai laga.
“Menurut saya (Ahmad) Athallah (Araihan) dan Felix bermain bagus. Athallah juga cetak empat gol. Felix juga memberikan banyak bantuan. Serta Resa yang menjembatani lini belakang dengan penyerang. Intinya semua pemain hari ini bermain bagus.”
“Kami kaget, karena mau intercept tetapi terdahului lawan dan lewat di belakang bek. Kami kurang fokus di lini belakang. Pasti umur-umur segini kita panik, tetapi coach Bima memberikan motivasi agar bangkit di babak kedua,” tutupnya.