DBasia.news – Pelatih Persebaya Surabaya, Djajang Nurdjaman berharap Irfan Jaya sukses di Timnas Indonesia. Sebab, ia menilai winger Persebaya tersebut berpeluang untuk masuk rencana pelatih Timnas di Piala AFF 2018. Apalagi jika melihat performa Irfan di ajang Asian Games 2018.
Memang, Irfan Jaya tampil moncer dalam Asian Games. Ia berhasil mencetak dua gol dari lima pertandingan. Tak hanya itu, ia juga kerap kali dipercaya Luis Milla untuk tampil sebagai starter. Tercatat, ia tampil empat kali turun sejak awal.
Melihat performa Irfan Jaya, banyak yang membandingkannya dengan Febri Hariyadi yang juga berposisi sebagai winger. Termasuk Djadjang yang akrab disapa Djanur tersebut. Ia menilai Irfan punya peluang yang sama dengan mantan anak asuhnya tersebut.
Memang, Febri Hariyadi juga bermain sebanyak lima kali di ajang Asian Games. Namun, menit bermain Febri lebih banyak ketimbang Irfan Jaya.
Ia memang selalu jadi pilihan utama Luis Milla dengan total 439 menit bermain, sementara Irfan Jaya hanya dimainkan sebanyak 268 menit. Kendati demikian catatan gol Irfan lebih banyak ketimbang Febri Hariyadi yang sama sekali tidak mencetak gol.
“Saya pikir peluang Irfan sama dengan Febri. Saat mereka main di 16 besar Asian Games dua-duanya jadi pilihan Luis Milla di line-up. Mereka punya peluang,” ujar Djanur.
Meski sama-sama berpeluang, mantan pelatih PSMS Medan itu menyebut keduanya punya kelebihan masing-masing. Febri Jaya lebih unggul di kecepatan, sementara Irfan Jaya lebih unggul secara skill.
“Febri unggul kecepatan, tapi kalau skill Irfan di atas Febri. Skill-nya lebih lengkap dengan akurasi umpan dan tembakan yang bagus,” banding mantan pelatih Persib Bandung tersebut.
Perbandingan Djanur terbilang benar. Sebab selain penampilan di Asian Games, di Liga 1 Irfan Jaya juga lebih unggul produktivitas gol. Dari 13 kali penampilan Irfan sudah membukukan lima gol untuk Persebaya. Sementara, dari 12 caps Febri belum sekalipun mencetak gol untuk Persib Bandung.