DBasia.news – Timnas Indonesia U-15 meraih posisi peringkat ketiga terbaik Piala AFF U-15, usai menang adu penalti 3-2 dari Vietnam U-15, pada laga yang berlangsung di IPE 1, Chonburi, Jumat (9/8). Sebelumnya, kedua tim bermain imbang tanpa gol.
Pelatih Timnas Indonesia U-15, Bima Sakti, mengucap syukur atas raihan ini. Ia pun berterima kasih kepada semua pihak yang mendukung dan membantu pembentukan Timnas Indonesia U-15.
“Alhamdulillah segala hasil yang kita dapatkan pada turnamen ini harus kita syukuri. Saya mengapresasi semangat anak-anak semua. Kita semua satu kesatuan, pemain, pelatih, para staf dan para suporter semua berandil dalam pencapaian tim di turnamen ini. Saya berterima kasih kepada semuanya,” ungkap Bima Sakti.
“Saya juga sangat berterima kasih kepada PSSI dan klub-klub Liga 1 yang membuat kami menemukan bakat-bakat ini lewat kompetisi Elite Pro Academy.”
“Selain itu, kami juga berterima kasih kepada para pihak yang mendukung dan membantu terbentuknya tim ini. Mulai dari sekolah-sekolah sepak bola, para pelatih masa kecil, hingga orang tua para pemain,” tambahnya.