DBAsia News

Kabar Inter: Para Pemain Kunci Siap Perpanjang Kontrak, Lautaro Oke, Lorenzo Insigne Bisa Gratis

DBasia.news – Inter Milan dikabarkan belum mengalihkan pandangan dari penyerang Napoli, Lorenzo Insigne. Nerazzurri akan berupaya sekali lagi mendapatkan striker tim nasional Italia itu pada bursa transfer mendatang.

Lorenzo Insigne saat ini menyandang status sebagai satu di antara pemain paling senior dalam skuad Napoli. Insigne sudah membela Il Partenopei sejak musim panas 2012. Tak heran, striker 30 tahun itu mendapatkan kepercayaan sebagai kapten.

Namun, perjalanan Insigne dengan Napoli terancam bubar. Alasannya, kedua pihak masih jauh dari kata sepakat soal kontrak anyar. Sementara itu, masa bakti Insigne akan berakhir pada musim ini.

Situasi tersebut membuat Inter melayangkan tawaran pada bursa transfer musim panas kemarin. Namun, banderol 25 juta euro yang dipasang Napoli dianggap terlalu tinggi. Inter sadar, masih ada peluang memboyong Insigne dengan nilai lebih murah, bahkan gratis.

Menurut laporan Calciomercato, Inter akan mencoba sekali lagi mendapatkan Insigne pada bursa transfer mendatang. La Beneamata mencoba mencapai kesepakatan secara personal dengan Insigne untuk bergabung pada musim panas dengan status gratis.

Menurut kabar yang beredar, Insigne meminta gaji 6 juta euro per musim di luar hak citra diri. Selain itu, Insigne juga meminta kompensasi 7 juta euro sebagai bagian dari kesepakatan dengan Inter.

Nilai yang diminta Insigne masih masuk dalam kantong Inter Milan. Namun, pada sisi lain, angka tersebut membuat Napoli mengambil langkah mundur.

Inter Milan mempersiapkan Lorenzo Insigne sebagai pengganti Alexis Sanchez yang sering diterpa cedera. Inter membutuhkan pilihan striker sebanyak mungkin untuk mengarungi tiga kompetisi berbeda. Selain itu, Inter belum memiliki penyerang dengan gaya main seperti Insigne.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?