DBasia.news – Meskipun Liverpool berhasil menumbangkan Wolverhampton, namun Jurgen Klopp belum puas dengan pencapaiannya selama ini.
Liverpool menang 2-1 dalam lawatan ke Molineux Stadium, Jumat (24/1/2020) dini hari WIB di laga pekan ke-24 Liga Inggris. Henderson membawa ‘Si Merah’ unggul cepat di menit kesembilan.
Namun keunggulan cepat itu gagal dimaksimalkan jadi momentum untuk mendapatkan gol-gol lainnya. Liverpool malah kebobolan di menit ke-51 oleh Raul Jimenez.
Baru di menit ke-84 anak-anak asuh Juergen Klopp mencetak gol kemenangan lewat Roberto Firmino. Henderson melihat ini sebagai pelajaran agar timnya bisa mengunci laga lebih cepat.
“Anda sejak awal tahu ini akan jadi laga yang sulit. Wolves adalah tim yang bagus dan membuat Anda bekerja keras. Ini sebuah pertandingan yang intens tapi kami terus berusaha dan berjuang,” katanya kepada BT Sport.
“Kami bertahan dengan baik. Sosok besar (Van Dijk) di pertahanan bermain brilian lagi dan kiper juga. Kami punya peluang-peluang, jadi aspek ini yang ingin kami poles: mengunci pertandingan dengan lebih cepat,” imbuh kapten Liverpool ini.
Dengan kemenangan ini, Liverpool melanjutkan laju tak terkalahkannya. 23 pertandingan sejak awal musim dilalui dengan 22 kemenangan dan sekali imbang.
Laju tangguh itu membawa mereka memimpin klasemen Liga Inggris dengan jarak 16 poin dari Manchester City di posisi kedua, dengan masih menyimpan satu laga ekstra untuk dimainkan. Namun Henderson menegaskan fokusnya terus ke laga berikutnya, hanya ke sana.
“Kalian mungkin bosan mendengar saya mengatakan ini, tapi ini memang soal laga berikutnya. Saya ingin terus melaju. Setiap pertandingan adalah pertandingan terbesar musim ini. Kami punya laga Piala FA di akhir pekan. Kami harus terus membangun sesuatu dari apa yang sudah kami raih sejauh ini,” imbuh gelandang tim nasional Inggris ini.