Jorginho Frustasi Lihat Chelsea Kalah dari Leeds United

DBasia.news – Jorginho mengungkapkan rasa frustrasinya setelah melihat Chelsea benar-benar dipermalukan oleh Leeds United pada pekan ketiga Premier League 2022-2023.

Bermain di Elland Road, The Blues dipecundangi dengan skor telak tiga gol tanpa balas dan dipaksa pulang ke Stamford Bridge sambil tertunduk.

Pemain internasional Italia tersebut mengakui bahwa timnya tidak bermain seperti yang biasa mereka lakukan, dan itulah yang menjadi faktor utama pembantaian tersebut.

“Hari yang sangat buruk. Kami memulai dengan baik di 15 atau 20 menit pertama, kemudian kami sedikit frustrasi karena mereka mencetak gol dan kami mulai melakukan hal-hal yang tidak seharusnya kami lakukan,” ucap Jorginho dilansir dari laman resmi klub.

“Kami terjebak. Kami kebobolan dan kemudian kami kehilangan akal, yang seharusnya tidak terjadi di sini. Kami dihukum.”

“Kami tahu itu akan datang [intensitas dan tekanan tinggi dari Leeds]. Kami banyak membuat dan mengikuti rencana, pada akhirnya kami tidak menyelesaikan rencana dan kemudian kami mulai melakukan hal yang berbeda.”

“Kami memainkan permainan yang biasanya tidak kami mainkan. Jika kami terus mengikuti rencana dan berusaha keluar dari tekanan, mungkin itu akan menjadi cerita yang berbeda.”

Meski begitu, Jorginho telah mendorong rekan satu timnya untuk segera move on dan menatap ke depan, dengan The Blues bakal menghadapi Leicester City di Stamford Bridge, Sabtu (27/8) malam WIB.

“Kami selalu berusaha untuk meningkatkan dan membantu satu sama lain untuk mendorong lebih banyak lagi, sayangnya kemarin kami tidak bisa melakukannya.”

“Kita harus terus maju, selalu. Hal-hal ini bisa terjadi, tetapi ini tentang bagaimana kami bangkit untuk pertandingan berikutnya.”