Jika Ingin Rekrut Achraf Hakimi, Chelsea Harus Lepas Marcos Alonso

DBasia.news – Perburuan untuk mendapatkan Achraf Hakimi dari Inter Milan terus berlanjut. Paris Saint-Germain (PSG) dan Chelsea masih berjuang untuk menarik hati petinggi Nerazzurri.

Inter memang berencana menjual Hakimi pada bursa transfer musim panas ini. Langkah tersebut terpaksa dilakukan demi menyeimbangkan neraca keuangan mereka.

PSG dan Chelsea menjadi dua klub yang paling bernafsu untuk mendapatkan Hakimi. Namun tawaran sebesar 60 juta euro kedua klub masih ditolak Inter.

La Beneamata memang mematok banderol Hakimi sebesar 80 juta euro. Inter ingin angka tersebut diberikan dalam bentuk uang tunai.

Sikap itu membuat proses negosiasi buntu. Strategi Chelsea yang ingin menyertakan sejumlah pemain termasuk Emerson Palmieri dalam paket transfer tak mendapat respons dari Inter.

Namun rival sekota AC Milan itu tampaknya mulai mempertimbangkan tawaran Chelsea. Dilansir dari Il Corriere dello Sport, Inter akan menerima penawaran The Blues andai pemain yang disertakan adalah Marcos Alonso.

Secara gaya bermain, Hakimi dan Alonso memang memiliki kemiripan. Keduanya adalah tipe bek sayap yang agresif.

Namun posisi kedua pemain bertolak belakang. Hakimi lebih sering beroperasi di sisi kanan, sedangkan Alonso di sisi kiri.

Inter tentu punya rencana khusus terkait permintaan tersebut. Kini bola berada di tangan Chelsea.

Alonso memang telah kehilangan tempat utama di skuat Chelsea. Musim lalu pemain berkebangsaan Spanyol itu hanya tampil 17 kali di semua kompetisi.

Namun Alonso merupakan pelapis yang ideal untuk Ben Chilwell. Chelsea tentu akan berpikir dua kali untuk melepasnya.