Jelang El Clasico, Quique Setien Yakin Los Blancos Tertekan

DBasia.news –  Pelatih Barcelona, Quique Setien mencoba untuk meredakan tekanan tinggi untuk menang saat bertandang ke markas Real Madrid, Santiago Bernabeu di laga El Clasico, Senin (2/3/2020). Dia melemparkan perang urat syaraf yang menyebutkan tuan rumah sedang tertekan.

Real Madrid akan menjamu Barcelona pada lanjutan LaLiga, Senin (2/3/2020) dini hari WIB. Los Blancos perlu kemenangan bila tak ingin tertinggal jauh dari El Barca yang kini memimpin klasemen sementara. Hal inilah yang jadi bahan Quique Setien untuk melancarkan perang urat saraf.

“Bagi Madrid, ini pertandingan vital. Ini lebih penting bagi mereka ketimbang bagi kami jika situasi di klasemen jadi pertimbangan. Ini partai kunci bagi mereka. Mungkin tidak menentukan, tapi benar-benar penting,” ujar Quique Setien seperti dikutip dari Diario Sport.

Eks pelatih Real Betis itu menambahkan, “Ini bisa jadi hari yang penting bagi kami karena kemenangan akan memperbesar keunggulan kami. Namun, saya tak tahu apakah (keunggulan lima poin) akan cukup pada saat ini.”

Meskipun demikian, secara pribadi, laga Real Madrid vs Barcelona nanti tetap penting bagi Quique Setien. “Saya tak bisa tenang saat harus melawat ke Bernabeu walaupun sudah dua kali menang di sana. Memenangi El Clasico kali ini akan jadi sangat bermakna. Ini El Clasico saya sebagai pelatih Barcelona,” urai dia lagi.

Catatan dua kemenangan itu pun tergolong unik. Hingga saat ini, Quique Setien tercatat sebagai satu-satunya pelatih yang mampu membukukan dua kemenangan atas Zinedine Zidane pada pentas LaLiga. Tentu akan lebih bermakna lagi bila dia mampu meraih kemenangan lagi pada El Clasico kali ini.