Inter Milan Menanti Keputusan Manchester United soal Transfer Alexis Sanchez

Alexis Sanchez

DBasia.news –  Drama transfer baru tercipta di musim panas ini. Inter Milan akan berusaha merampungkan transfer striker Manchester United, Alexis Sanchez.

Pakar transfer sepak bola Italia, Gianluca Di Marzio, menyebut kesepakatan antara Inter Milan dan Manchester United soal Sanchez semakin dekat jadi kenyataan. Kedua klub hanya tinggal membahas detail kecil termasuk berapa porsi The Red Devils dalam hal membayar gaji sang pemain.

Bahkan, Alexis Sanchez dilaporkan akan segera tes medis pada Selasa (20/8). Pemain tim nasional Chile itu telah terlebih dahulu memberikan persetujuan hengkang ke Inter Milan sejak 15 Agustus lalu.

Kabarnya, Inter Milan akan mendatangkan Alexis Sanchez dengan skema peminjaman selama dua musim. Setelah itu, La Beneamata bisa memermanenkan sang pemain pada angka 15 juta euro.

Meski harga transfer terlihat cukup kecil, namun kepergian Alexis Sanchez bisa membuat keuangan Man United membaik. Sebab, Sanchez adalah satu di antara pemain dengan gaji tertinggi di Man United, namun punya peran minim.

Alexis Sanchez kesulitan membuktikan kemampuan terbaiknya di Manchester United. Pada musim lalu, pemain 30 tahun tersebut hanya mengemas dua gol dari 27 pertandingan.

Sebelumnya, Inter Milan dan Manchester United juga telah berbisnis soal pemain. Nerazzurri mendatangkan Romelu Lukaku dengan mahar 65 juta euro.

Persamaan antara Lukaku dan Sanchez adalah kedua pemain itu gagal membuktikan diri di Man United pada musim lalu. Romelu Lukaku sering dijadikan kambing hitam ketika The Red Devils meraih hasil minor.

Peluang Inter Milan mendatangkan Alexis Sanchez: 80 persen

Inter Milan membutuhkan Alexis Sanchez untuk menambah kedalaman skuat di lini depan. Pelatih Inter, Antonio Conte, telah mengincar pemain 30 tahun tersebut sejak masih melatih Juventus dan Chelsea.