DBAsia News

Inter Melirik Presnel Kimpembe

DBasia.news – Inter Milan mencari cara untuk bisa mengatasi masalah di sektor bek tengah. Dengan kesempatan kepergian Milan Skriniar, Nerazzurri melirik Presnel Kimpembe, bek PSG (Paris Saint-Germain).

Inter Milan terancam kehilangan sejumlah pilar di lini pertahanan. Pertama adalah Milan Skriniar yang kontraknya akan berakhir pada Juni tahun ini.

Menurut laporan yang santer beredar, mantan pemain Sampdoria itu telah sepakat menuju PSG. Semua hanya tinggal masalah waktu hingga pada akhirnya Skriniar akan hengkang. Pilihannya, tengah atau akhir musim nanti.

Sementara itu, kondisi Stefan de Vrij juga meragukan. Sebab, proses perpanjangan kontrak belum menemui titik terang. Masa bakti bek tim nasional Belanda itu akan berakhir pada musim panas mendatang.

Beralih ke Francesco Acerbi, Inter dikabarkan ingin menebusnya dari Lazio. Namun, Inter meminta diskon untuk menutup kesepakatan.

Tidak heran, La Beneamata mencari amunisi baru. Menurut Alfredo Pedulla, pemain yang diharapkan Inter untuk bergabung adalah Presnel Kimpembe.

Inter sudah mengikuti Presnel Kimpembe sejak lama. Inter tertarik dengan profil pemain 27 tahun tersebut.

Kabar baik untuk Inter, Kimpembe ingin mencoba tantangan baru. Maklum, ia sudah menjadi bagian PSG sejak masih di tim akademi.

Inter akan melihat waktu terbaik untuk melayangkan penawaran kepada Les Parisiens. Sementara itu, kontrak Kimpembe akan berakhir pada musim panas 2024.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?