Ini Progam Timnas U-16 Usai Lolos ke Piala Asia U-16

DBasia.news –  Timnas Indonesia U-16sudah memastikan satu tempat di Piala Asia U-16 2020 Bahrain, usai menjadi runner-up kedua terbaik dari babak Kualifikasi Piala Asia U-16.

Usai memastikan lolos, pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti pun langsung menyusun program untuk anak asuhnya ke depan. Ia ingin mempersiapkan tim ini lebih matang lagi dibandingkan dengan sebelumnya yang dianggap persiapan paling mepet.

Sebelum bertanding di ajang Kualifikasi Piala Asia U-16, Timnas Indonesia U-16 bermain di Piala AFF U-15 dan melakukan persiapan yang terbilang cukup minim. Mereka hanya melakukan pemusatan latihan selama dua minggu dalam setiap bulan dari bulan Mei. Nantinya Timnas Indonesia U-16 akan melakukan TC setiap bulannya.

“Ya saya rasa waktu itu kami melakukan TC dengan waktu yang sangat mepet. Ini yang menjadi kendala saya ketika mengumpulkan pemain-pemain ini. Sebelum masuk Piala AFF kami TC dua minggu dalam satu bulan, dari mulai Mei sampai Juni dan kami bertanding pada bulang Agustus,” kata Bima Sakti.

“Bagi saya itu sangat mepet, bahkan ketika kami melakukan uji coba pada TC tersebut. Kami mendapatkan hasil yang sangat buruk. Jadi kami akan perbaiki sistemnya dan kami akan lihat perkembangan tim ini dalam setiap TC. Karena kalau sudah lolos berarti perjuangan kami akan jauh lebih berat,” pungkas Bima Sakti.