DBAsia News

Indra Sjafri Minta Timnas Indonesia U-19 Lebih Maksimal Lawan China

Indra Sjafri

DBasia.news – Timnas Indonesia U-19 hanya bermain imbang 2-2 menghadapi Thailand pada pertandingan pertama mereka di ajang PSSI U-19 Anniversary Tournament di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor. Hasil yang mengecewakan ini bakal menjadi pelecut tim asuhan Indra Sjafri menghadapi laga kedua melawan China, Selasa (25/9) malam WIB.

Pelatih Timnas U-19, Indra Sjafri, mengatakan bahwa skuatnya harus tampil baik lagi melawan China, setelah ditahan imbang Thailand U-19 2-2. Meski begitu, ia belum bisa memutuskan akan melakukan rotasi pemain atau tidak saat menghadapi China U-19.

“Turnamen ini jauh lebih penting buat atur rencana kita, lawan China baru pertama. Kalau pemain lebih bagus maka mereka harus lalukan terbaik dalam game, lawan China harus lebih maksimal. Hari ini baru diputuskan apa ada rotasi atau tidak,” kata Indra Sjafri.

Sementara itu, pemain Timnas U-19, Asnawi Mangkualam, sangat ingin timnya meraih kemenangan atas China.

“Kita sudah jalankan instruksi pelatih, teapi ada kesalahan sendiri jadi ada kebobolan di babak pertama dan kedua. Ada sedikit kendala sehingga kita belum menang malam ini,” kata Asnawi menanggapi penampilan Timnas U-19 tahan imbang Thailand U-19.

“Lawan China kita akan berusaha lebih baik, ini kandang kita maka harus menang.”

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?