DBasia.news – Thierry Henry akhirnya resmi kembali ke AS Monaco. Tak sebagai pemain, kini, Henry kembali sebagai pelatih kepala di tempat pertama dia mengawali karier bermainnya. Henry dikontrak oleh Les Monegasque sampai Juni 2021 untuk menggantikan Leonardo Jardim.
Bisa kembali lagi ke klub tempat ia mengawali karier, eks kapten Arsenal ini tak bisa sembunyikan kebahagiaannya.
“Rasanya seperti takdir ketika saya memulai karier manajerial saya di Monaco. Tim ini selalu jadi yang spesial di hati saya. Saya sangat tersanjung dengan kesempatan ini dan sekarang kerja keras dimulai untuk bawa tim ini bangkit,” ujar Henry.
Seperti diketahui, top skor sepanjang masa Arsenal ini memulai karier profesionalnya pada 1994 bersama Arsene Wenger di Monaco. Setelahnya, ia hengkang ke Juventus pda tahun 1999. Hanya setahun di Italia, eks pemain New York Red Bull ini lalu hijrah mengikuti Wenger ke Arsenal dan menjadi legenda yang dihormati di sana. Patung sang pemain bahkan berdiri dengan gagah di Stadion Emirates.
Monaco sendiri sedang di tren sangat buruk musim ini. Di seluruh laga yang sudah dijalani musim ini, mereka hanya menang sekali. Dengan total poin hanya enam, Monaco kini ada di jurang degradasi Ligue 1.
Laga debut Henry sendiri akan dimulai pada 20 Oktober 2018 di lanjutan Ligue 1 melawan Strasbourg. Setelahnya, mereka akan meladeni Club Brugge 4 hari berselang di Liga Champions.