DBasia.news – Jumat (1/11/2019) dini hari WIB, Suso menjadi pahlawan kemenangan I Rossoneri dengan gol tunggalnya ke gawang lawan saat pertandingan memasuki menit ke-63. Beruntunglah Milan memiliki Suso dalam pertandingan melawan SPAL.
Berlaga di kandang sendiri, Stadion San Siro, Alessio Romagnoli cs. lebih menguasai permainan. Mereka pun melepaskan lebih banyak tembakan. dari sepuluh tembakan, enam di antaranya malah tepat menuju gawang Etrit Berisha. Namun, hanya tendangan Suso yang berbuah gol pada laga AC Milan vs SPAL tersebut.
Pada awal pertandingan, I Rossoneri sempat mendapatkan peluang emas. Namun, tendangan Samu Castillejo dari jarak dekat pada menit ke-13 hanya membentur mistar gawang. Setelah itu, tak ada lagi peluang yang benar-benar emas bagi anak-anak asuh Stefano Pioli.
Kebuntuan baru pecah ketika I Rossoneri mendapatkan tendangan bebas di luar kotak penalti pada menit ke-63. Suso melakukan eksekusi sempurna. Tendangan parabolanya melewati pagar betis dan membuat Berisha hanya bisa melihat bola melesak ke pojok kiri atas gawangnya.
Gol tendangan bebas Suso itu jadi pembeda hingga laga AC Milan vs SPAL usai. Gol tersebut juga membuat I Rossoneri memetik kemenangan pertama sejak ditangani Stefano Pioli. Sebelumnya, mereka imbang 2-2 dengan Lecce dan kalah 1-2 dari AS Roma.
Susunan Pemain AC Milan vs SPAL:
AC Milan (4-3-3): 99-Gianluigi
Donnarumma, 43-Leo Duarte, 22-Mateo Musacchio (2-Davide Calabria 46),
13-Alessio Romagnoli, 19-Theo Hernandez, 39-Lucas Paqueta (5-Giacomo
Bonaventura 88), 4-Ismael Bennacer, 79-Franck Kessie, 7-Samu Castillejo (8-Suso
57), 9-Krzysztof Piatek, 10-Hakan Calhanoglu
Pelatih: Stefano Pioli
SPAL (3-5-2): 99-Etrit
Berisha, 4-Thiago Cionek, 23-Francesco Vicari, 40-Nenad Tomovic, 21-Gabriel
Strefezza (43-Alberto Paloschi 82), 7-Simone Missiroli (8-Mattia Valoti
71),19-Jasmin Kurtic, 11-Alessandro Murgia, 13-Arkadiusz Reca (26-Jacopo Sala
82), 10-Sergio Floccari, 37-Andrea Petagna
Pelatih: Leonardo
Semplici
K. Kuning: Duarte
40, Donnarumma 41, Calhanoglu 57 – Floccari 21, Vicari 62, Cionek 68, Kurtic 73
K. Merah: –