Hasil Lelang Jersey Madura United untuk Korban Bencana Alam di Palu Sebesar Rp 4,1 Juta

Lelang Jersey Madura United

DBasia.news –  Madura United sudah melakukan lelang jersey untuk membantu korban bencana alam gempa dan tsunami di Palu. Tim Laskar Sape Kerrab berhasil mengumpulkan donasi uang lebih dari Rp 4 juta.

Acara lelang jersey itu dilakukan dengan bekerja sama dengan lembaga negara, yakni Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNKL) di Kabupaten Pamekasan pada 15 November kemarin.

“Masing-masing Jersey secara resmi berakhir dengan nilai Rp 1 juta, sedangkan Jersey milik Slamet Nurcahyo mencapai Rp 1,1 juta,” ujar Ziaul Haq Abdurrahim.

Manajemen Madura United pun tinggal mencari waktu yang tepat untuk menyalurkan dana bantuan itu kepada korban bencana alam di Sulawesi Tengah. Sebagaimana diketahui, masyarakat Palu dan sekitarnya mengalami musibah dari bencana gempa bumi serta tsunami pada akhir September yang lalu.

“Semua hasil lelang mencapai Rp 4,1 juta dan akan segera kami donasikan kepada korban bencana alam yang menimpa saudara di Palu dan sekitarnya,” tambah Direktur PT Polana Bola Madura Bersatu (PBMB) tersebut, selaku badan hukum dari klub Madura United.

Lelang yang diadakan KPKNL memang mencakup sejumlah barang yang menjadi properti lembaga negara yang berkantor cabang di Madura. Sementara Madura United ikut menyumbang melalui empat jersey yang dianggap memiliki nilai jual tinggi.

Tiga jersey bertanda tangan sejumlah pemain andalan Madura United, masing-masing milik Slamet Nurcahyo, Fabiano Beltrame, dan Greg Nwokolo. Sedangkan satu jersey lagi milik Presiden klub, Aqsanul Qasasih yang bertanda tangan seluruh pemain Madura United.

Pada lelang tersebut, keempat Jersey Madura United dibuka dengan harga awal Rp 600 ribu dan ditawarkan kepada para pecinta klub Madura United maupun komunitas jersey yang saat ini tengah menjamur di Indonesia.