DBasia.news – Cedera tak menghalangi kapten Juventus, Giorgio Chiellini, untuk mendampingi timnya di tiap laga. Menurut Tuttosport, Chiellini akan tetap hadir di bangku cadangan meski tengah cedera.
Juventus menerima kabar buruk dari kapten mereka, Giorgio Chiellini. Hal itu setelah Chiellini menderita cedera cukup parah pada sesi latihan mereka.
Seperti diketahui, cedera Giorgio Chiellini adalah ACL. Pada masa lalu, pesepak bola atau atlet yang menderita cedera ACL hampir pasti harus pensiun.
Kini, dengan hadirnya teknologi, pesepak bola yang menderita ACL masih bisa pulih dari cederanya. Namun, tetap tidak ada jaminan sang pemain bisa menemukan kembali performa terbaiknya.
Akan tetapi masa pemulihan cedera ACL tidaklah cepat. Dalam kasus Giorgio Chiellini, dia harus absen setidaknya selama lima atau enam bulan.
Beruntung bagi Juventus, Giorgio Chiellini tidak bisa diam begitu saja meski menderita cedera. Chiellini ingin tetap terlibat dalam kegiatan I Bianconeri.
Giorgio Chiellini dikabarkan bakal meminta untuk tetap duduk di bangku cadangan Juventus. Chiellini ingin memberikan dukungan untuk rekan-rekan satu timnya.
Hebatnya Giorgio Chiellini tidak hanya melakukan itu pada laga kandang. Kapten timnas Italia tersebut siap ikut Juventus menjalani partai tandang.