DBasia.news – Striker legendaris Inggris, Gary Lineker menyoroti pemecatan Mauricio Pochettino oleh manajemen Tottenham Hotspur. Ia menganggap Tottenham terlalu nekat mengambil keputusan untuk menghentikan Pochettino dari posisinya sebagai manajer. Lineker pun menilai untuk menemukan pengganti sebagus Pochettino akan sulit dilakukan oleh presiden klub, Daniel Levy.
Mauricio Pochettino mengalami pemecatan pada Rabu (20/11/2019) dini hari WIB. Pihak Tottenham Hotspur mengambil langkah tersebut setelah sang manajer melakukan pembicaraan dengan Daniel Levy. Meskipun rumor sudah beredar lama, pemecatan itu tetap mengejutkan.
Gary Lineker termasuk salah satu yang skeptis. Dia menilai langkah manajemen The Lilywhites sungguh buruk. Selain ragu terhadap sosok yang akan datang sebagai pengganti, dia pun menganggap langkah tersebut tak menghormati pencapaian sang manajer sejak 2014-15.
“Mauricio Pochettino telah dipecat oleh Tottenham Hotspur. Dia telah menolong klub melesat ke atas bertahun-tahun. Semoga sukses menemukan pengganti yang lebih baik… (Itu) Tak akan terjadi,” ucap Gary Lineker seperti dikutip dari akun Twitter.
Menemukan pengganti yang lebih baik atau sepadan dengan pria sal Argentina itu memang tak akan mudah. Meskipun tak mampu memberikan trofi, dia punya catatan lumayan mentereng. eks manajer Southampton itu antara lain membukukan kemenangan terbanyak, mengantar Spurs menembus 4-besar Premier League dalam empat musim terakhir, dan membawa Harry Kane cs. ke final Liga Champions.
Saat ini, sosok yang dirumorkan akan menjadi pengganti Mauricio Pochettino adalah Jose Mourinho. Beberapa sumber bahkan menyatakan, Daniel Levy akan segera melakukan negosiasi dengan eks manajer Manchester United tersebut.