DBasia.news – Pada Bursa transfer musim panas 2020 bintang Barcelona, Lionel Messi sempat mengutarakan keinginannya untuk hengkang. Namun akhirnya Messi memutuskan bertahan.
Meski sempat menjadi incaran Manchester City dan Paris Saint-Germain, sang bintang akhirnya memilih untuk mengurungkan niatnya hingga habis kontrak pada akhir musim 2020-21.
Sempat mereda, rumor tersebut kembali menghangat usai pelatih Juventus, Andrea Pirlo mengungkap kondisi terkini La Pulga yang gagal pergi dari Camp Nou. Pelatih berusia 41 tahun itu mengatakan Messi memiliki masalah psikologis karena kegagalannya tersebut.
“Lionel Messi tengah berada dalam momen spesial dalam hidupnya, bukan hanya soal karier, dia memiliki masalah di sepanjang bursa transfer musim panas. Ini adalah soal apakah dia akan tetap bertahan di Barcelona atau tidak,” ujar Pirlo dilansir dari Goal.
“Saat berada di lapangan, dia selalu menampilkan performa terbaik dan membuktikan bahwa dirinya adalah pemain yang bernilai. Ini lebih dari masalah soal sepak bola, mungkin masalah yang dialaminya adalah hal psikologis, saya tidak ingin berbicara terlalu jauh, kami tidak ada kaitannya dengan hal tersebut,” tutupnya.
Hal tersebut dinilai jadi penyebab performa Messi musim ini dinilai kurang baik, baru mencetak 4 gol dari 10 pertandingan di kompetisi LaLiga.