Fokus dengan Arema, Konate Ingin Lupakan Masa Sulit di SFC

DBasia.news – Makan Konate ingin segera beranjak dari situasi sulit yang dihadapinya, kala terdampak kondisi finansial yang membelit Sriwijaya FC. Masalah gaji menjadi kendala utama di balik kepergiannya dari tim Laskar Wong Kito, bersama sejumlah pemain lainnya.

Gelandang serang asal Mali itu pun kemudian memilih Arema FC sebagai pelabuhan baru dalam karirnya, mengikuti dua rekan setimnya di Sriwijaya FC lalu, yaitu Hamka Hamzah dan Alfin Tuasalamony.

“Tentu senang sekali bisa bergabung di sini. Sejak saya datang ke Indonesia (musim 2013 bersama PSPS Pekanbaru), saya tertarik suatu saat bermain di Arema,” beber pemain 26 tahun tersebut.

Pemain yang melambung namanya saat mengantar Persib Bandung menjuarai ISL musim 2014 lalu itu pun tak ingin dibayangi situasi sulit di Sriwijaya FC sebelumnya. Permasalahan gaji membuatnya berpikir realistis untuk keluar dari Sriwijaya FC, meski performa tim sedang bagus-bagusnya di Liga 1.

“Saya sekarang lebih baik fokus membantu tim Arema mencapai targetnya di kompetisi. Saya adalah pemain profesional, sekarang di sini, tapi besok saya bisa di klub lain,” ungkapnya.

“Yang penting saya tidak punya masalah apa pun (secara pribadi) di tim-tim sebelumnya. Baik saat keluar dari Persib Bandung atau Sriwijaya FC,” imbuh Konate.

Bergabung di Arema FC, Konate Makan diproyeksikan mengisi satu dari empat slot pemain asing sesuai regulasi Liga 1. Konate melengkapi keberadaan Arthur Cunha (Brasil), setelah Arema FC melepas dua penggawa lain, yakni Balsa Bozovic (Montenegro), Ahmet Atayev (Turkmenistan) dan Thiago Furtuoso (Brasil).