DBasia.news – Mantan bek Manchester United, Fabio da Silva, menilai Aaron Wan-Bissaka telah menunjukkan perkembangan pesat selama membela Setan Merah. Namun Fabio mengklaim Wan-Bissaka belum menunjukkan performa terbaiknya di atas lapangan hijau.
Keputusan Manchester United untuk mendatangkan Aaron Wan-Bissaka dari Crystal Palace pada musim panas tahun 2019 yang lalu nyatanya memberikan dampak yang positif bagi penampilan mereka di atas lapangan.
Pasalnya sejak saat itu bek berusia 23 tahun tersebut telah menjadi salah satu tembok kokoh di lini pertahanan timnya yang sulit dilewati oleh pemain lawan karena memiliki tekel yang presisi.
Fabio da Silva sendiri tak menampik bahwa selama ini Wan-Bissaka telah menunjukkan perkembangan yang cukup pesat.
Namun Fabio mengklaim Wan-Bissaka belum menunjukkan penampilan terbaiknya di atas lapangan. Fabio menilai sang pemain yang usianya masih sangat muda memiliki potensi untuk terus melanjutkan proses perkembangannya bersama The Red Devils.
“Harus saya akui bahwasaat ini dia memang telah menunjukkan perkembangan yang sangat pesat,” ujar Fabio kepada Manchester Evening News.
“Meski saat ini telah menunjukkan perkembangan pesat, namun saya yakin dia bisa berkembang lagi karena usianya masih terbilangsangat muda.”
“Pada saat ini dia sudah mulai piawai saat membantu tim melakukan serangan. Jika diaberhasil terusmelanjutkan perkembangannya, maka dia akan menjelma menjadi pemain yang sangat fantastis dan saya menyukainya,” tutup Fabio.