DBasia.news – Kiper Real Madrid, Thibaut Courtois, menyanjung ketajaman penyerang muda Real Madrid, Vinicius Junior. Kemampuan sang striker semakin melesat setelah kerja sama dengan Karim Benzema kian padu. Kini, gelar Piala Super Spanyol pun dibidik.
Madrid diprakirakan akan menurunkan Vinicius Junior dan Karim Benzema di lini depan ketika bersua Athletic Bilbao pada final Piala Super Spanyol, di Stadion King Fahd International, Senin (17/1) dini hari WIB.
Kedua pemain tersebut tampil trengginas di lini serang Madrid. Benzema sudah mengemas 23 gol musim ini, sedangkan Vinicius menyumbang 15 gol.
Secara khusus, Courtois angkat topi untuk Vinicius. “Seiring bertambahnya usia, dia semakin baik. Kepercayaan diri juga membantu,” kata Courtois seperti dilaporkan Marca.
“Pada tahun-tahun sebelumnya, dia juga mendulang gol. Dengan Zinedine Zidane, dia banyak berlatih dan bekerja untuk penyelesaian akhir.”
Courtois menganggap, Benzema turut berkembang di balik melesatnya ketajaman Vinicius. Dua striker tersebut diharapkan akan menjadi mesin gol ketika berhadapan dengan Bilbao.
“Dia banyak berbicara dengan Benzema. Dia merupakan pemain dengan banyak kualitas dan tahun ini akan mendulang banyak gol.”
Yakin Juara
Selain itu, Courtois juga menegaskan Madrid dalam ambisi besar untuk menang. Madrid ingin memutus dahaga gelar.
“Pelatih akan memotivasi kami dalam pembicaraan sebelum pertandingan. Semua orang tahu kami bermain di final. Kami ingin memenanginya. Itulah yang dia katakan,” terangnya.
“Kami tidak perlu memotivasi diri sendiri. Kami bermain untuk meraih titel,” tambah mantan kiper Chelsea itu.
“Tahun lalu, kami tidak meraih gelar apa pun. Kami sangat lapar untuk merengkuh beberapa trofi.”
Courtois percaya diri Madrid akan keluar sebagai juara. Semangat juang para pemain El Real akan terpecut kalimat heroik dari Carlo ncelotti.
“Pelatih haruslah seorang yang mengelola tim dengan baik dan memotivasi Anda untuk menang. Itulah yang dilakukannya sebagai bos,” kata Courtois.
Andai menang, Madrid akan meraih gelar ke-12 Piala Super Spanyol. Terakhir kali Los Merengues memenanginya pada musim 2019-2020.