DBasia.news – Kalah bersaing dengan skuat Liverpool lain, Divock Origi baru tampil dalam satu pertandingan musim ini. Hal ini kemudian membuat Origi disebut akan meninggalkan klub lebih cepat.
Kabarnya Origi tak sabar menunggu hingga musim panas 2019. Origi disebut berpeluang untuk segera hengkang, pasalnya Wolverhampton Wanderers akan segera mengajukan tawaran senilai 20 juta pound di bulan Januari nanti.
Langkah ini diambil Wolves karena manajer tim, Nuno Esperito Santo menilai timnya masih memerlukan tambahan pemain di lini depan, manajer asal Portugal itu juga beranggapan Origi akan menjadi pesaing tepat bagi penyerang mereka saat ini, Raul Jimenez.
Divock Origi memutuskan untuk bergabung dengan The Reds di tahun 2014, namun kesulitan bersaing di skuat utama, pemain berusia 23 tahun itu kemudian menjalani masa peminjaman bersama Lille dan Wolfsburg. Selama berada di Anfield dia sudah tampil dalam 78 pertandingan dengan koleksi 21 gol.
Wolverhampton Wanderers bukanlah satu-satunya klub yang berminat untuk mendatangkan pemain kelahiran Oostende, Belgia itu. Sebelumnya, Origi sudah terlebih dulu masuk daftar belanja klub asal Inggris lainnya, West Ham United dan Crystal Palace.