Dipanggil Timnas Indonesia, Ini Harapan Alfath

Alfath Fathier

DBasia.news – Alfath Fathier menjadi satu dari dua pemain debutan di Timnas Indonesia untuk dua partai uji tanding melawan Myanmar pada 10 Oktober 2018 dan Hong Kong enam hari setelahnya. Personil lainnya adalah winger Sriwijaya FC, Esteban Vizcarra.

Bek Madura United ini pun bertekad dapat klop dengan rekan-rekannya. Selain itu ia juga berharap proses adaptasinya bias berjalan mulus. Untuk diketahui, proses adaptasi memang biasanya berjalan cukup lama. Apalagi, dua uji tanding ini merupakan persiapan Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2018 pada November mendatang.

“Iya mudah-mudahan saja Alfath bisa cepat beradaptasi. Karena Alfath baru pertama kali ini dipanggil Timnas Indonesia,” ujar Alfath ketika dihubungi wartawan.

Untuk menjaga kondisi di vakumnya kompetisi, pemain berusia 22 tahun ini punya cara jitu. Alfath tetap berlatih dengan Madura United hingga Liga 1 kembali digulirkan.

“Mungkin buat jaga kondisi, Alfath kan di Madura United masih ada latihan. Ya mungkin itu saja sih,” kata mantan pemain Persiba Balikpapan itu.