DBAsia News

Dinilai Gagal, AC Milan Siap Lepas Petter Hauge ke Eintracht Frankfurt

DBasia.news – Perjalanan Jens Petter Hauge di AC Milan akan segera berakhir pada musim panas ini. Menurut kabar yang beredar di Italia, Rossoneri akan melepas sang pemain muda ke Eintracht Frankfurt.

Jens Petter Hauge memperkuat AC Milan pada musim panas 2020. Milan tersengsem dengan penampilan sang gelandang di Bodo/Glimt. Apalagi, Milan pernah merasakan secara langsung kemampuan Jens Petter Hauge.

Milan pun mengeluarkan 5 juta euro untuk mendapatkan Jens Petter Hauge. Il Diavolo Rosso dianggap mendatangkan satu di antara calon bintang masa depan.

Rasa optimisme pun sempat menyelimuti pada awal kedatangan Jens Petter Hauge. Apalagi melihat penampilan pemain asal Norwegia itu di Liga Europa. Pada laga pertama saja, Jens Petter Hauge mendulang satu gol dalam kemenangan kontra Celtic.

Namun, memasuki pertengahan musim, Stefano Pioli jarang memberikan kesempatan kepada Jens Petter Hauge, terutama di Serie A. Sang gelandang tidak bermain sejak pekan ke-30 hingga ke-38.

Kini, Milan ingin menguangkan Jens Petter Hauge. Rossoneri tertarik melepas setelah Eintracht Frankfurt menunjukkan rasa suka.

Pada penawaran pertama, Frankfurt datang dengan penawaran 8 juta euro. Namun, Milan menganggap angka tersebut terlalu rendah. Mendapatkan penolakan, klub asal Bundesliga itu pun tidak menyerah.

Frankfurt melepaskan tawaran kedua berupa peminjaman dan kewajiban tebus senilai 12 juta euro. Penawaran tersebut pun membuat Milan memberikan lampu hijau.

Bagi Milan, melepas Jens Petter Hauge akan memberikan ruang untuk mendatangkan gelandang anyar. Terlebih, sebelumnya Rossoneri telah kehilangan Hakan Calhanoglu.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?