Dikalahkan Persib U-19, Bali United U-19 Tertunduk Lesu

Persib U-19

DBasia.news – Bali United U-19 harus tertunduk lesu usai ditaklukan pasukan Persib U-19 dengan skor 0-1. penyesalan mendalam pun dirasakan oleh elemen tim Serdadu Tridatu muda karena kans mereka untuk lolos ke 8 besar kian tertutup. I Wayan Arsana selaku pelatih Bali pun mengaku kekalahan yang dialami anak asuhnya.

“Ini di luar dugaan dan hasilnya yang tidak kami inginkan tapi tetap kami selalu mengapresiasi perjuangan pemain-pemain kami. Walaupun gol pertama itu terjadi karena ada kelengahan di lini belakang,” jelas Arsana dalam wawancara usai pertandingan.

Menurutnya ada kelalaian anak asuhnya dalam menggalang barisan belakang. Akhirnya ada bola yang gagal dihalau oleh bek-beknya dan Ilham Qolba menerima ruang kosong di kotak penalti. Arsana mengatakan hal itu bukan kesalahan individu pemain tapi memang ada hal yang luput dari sistem yang dibangunnya.

“Kalau saya lihat gol tadi bukan dari individual error tetapi cara organisasi pertahanan yang bolong disitu sehingga pemain Persib leluasa lepas dari pengawalan dan dia bebas melakukan shooting,” jelasnya.

Kelengahan itu sendiri tidak lantas membuat anak asuhnya down. Karena mereka tetap mencari kesempatan untuk mencoba menjejar ketertinggalan angka. Terbukti permainan terbuka juga dilakukan oleh Bali. Namun rapatnya pertahanan Persib U-19 membuat timnya gagal memecah kebuntuan.

“Tapi kami tak berhenti sampai disitu dan sampai peluit akhir berbunyi pemain kami berusaha mengejar. Tapi sudah perjuangan kami selesai. Ini adalah hasil terburuk yang dialami 3 tahun terakhir,” ujar Arsana.