DBasia.news – Marco Reus kecewa berat atas kekalahan 1-3 yang diderita Borussia Dortmund saat menghadapi Union Berlin.
“Kami telah benar-benar bodoh sepanjang pertandingan. Dalam beberapa kesempatan, kami punya peluang bagus, tapi kemudian agak ceroboh pada sepertiga lapangan terakhir,” ujar Marco Reus.
“Setelah kedudukan 1-1, kami bermain dengan lebih baik dan mampu mengendalikan tempo. Namun, secara keseluruhan, itu semua tidaklah cukup.”
Andalan timnas Jerman itu menilai kekalahan memalukan dari Union Berlin harus jadi pelajaran penting. Borussia Dortmund tak boleh jemawa meskipun diunggulkan juara Bundesliga 1 pada musim ini berkat perekrutan sejumlah pemain baru.
“Kami kadang yakin dapat memenangi permainan dengan kualitas kami sendiri. Itu harus dihentikan! Kami hanya perlu menunjukkan nilai-nilai yang ditunjukkan musim lalu dengan lebih baik. Itu adalah keinginan dan hasrat tinggi. Dari situlah permainan bagus timbul. Seluruh pemain harus bekerja lebih banyak lagi,” urai Marco Reus.