Dedi Kusnandar Ingin Persib Tetap Fokus

Dedi Kusnandar

DBasia.news – Pasca libur kompetisi selama gelaran Asian Games, Persib Bandung langsung ketemu lawan berat yang berstatus tim papan atas. Mereka harus bentrok dengan bubuyutannya, Arema FC.

Tentu tidak mudah bagi Maung Bandung untuk mengandaskan Singo Edan. Meskipun di putaran pertama mampu menahan imbang 2-2. Laga kedua tim besar ini bakal berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kamis (13/9).

“Benar di putaran pertama kita bisa nahan imbang mereka 2-2 di Stadion Kanjuruhan. Tapi di putaran kedua tidak ada garansi kita pasti menang mudah,” kata Dedi Kusnandar.

Jelang laga ini,  Persib bermodal peringkat pertama klasemen.  Namun Dedi menegaskan itu bukan keuntungan untuk Maung Bandung. Malah ia meyakini jika terlena, kesulitan akan menyapa anak-anak Bandung.

“Kita tidak boleh terlena dengan posisi pemuncak klasemen. Justru di saat seperti itu, motivasi lawan sangat berlipat,” bilang Dado, sapaan akrabnya pada wartawan.

“Ada pribahasa, lebih berat mempertahankan dari pada merebutnya. Itu yang harus kita waspadai saat menjamu Arema,” sambung Dado di Stadion Sport Jabar, Arcamanik, Bandung, beberapa waktu lalu.