Debut Lewis Hall di Chelsea Berbuah Manis

DBasia.news – Laga Chelsea kontra Chesterfield pada babak ketiga Piala FA 2021-2022 menjadi momen istimewa bagi seorang Lewis Hall. Pemain berusia 17 tahun itu mencatatkan debut impian bersama The Blues.

Dalam laga yang berlangsung di Stamford Bridge, Minggu (9/1) dini hari WIB, Hall tampil sejak menit pertama hingga pertandingan usai. Chelsea sukses meraih kemenangan meyakinkan dengan skor 5-1.

Tampilnya Hall sebagai starter merupakan sebuah kejutan. Manajer Chelsea, Thomas Tuchel secara berani mengistirahatkan deretan bek utamanya seperti Antonio Rudiger, Cesar Azpilicueta, hingga Marcos Alonso.

Kesempatan langka ini dimanfaatkan Hall dengan sempurna. Tampil di sisi kiri dalam skema tiga bek tengah, ia tampil lugas dan mampu mencatatkan satu assist.

Momen ini kian sempurna karena Hall resmi memecahkan rekor sebagai starter termuda yang pernah diturunkan Chelsea dalam sejarah Piala FA. Usianya baru menginjak 17 tahun 122 hari.

“Kualitas yang dia (Hall) tunjukkan sangat tenang dan sangat bagus dalam permainan penguasaan bola kami dan permainan kecil yang dia asah. Itu adalah penampilannya secara umum dan sikapnya dalam latihan,” kata Tuchel usai laga.

“Ini ruang ganti yang sangat mendukung dan ada sikap suportif dari semua pemain yang lebih berpengalaman, jadi ini sangat bagus untuk para pemain muda.”

Respons Hall

Hall sendiri tak pernah menyangka akan melakoni debut impian bersama tim utama Chelsea. Ia bahkan sempat tak percaya diturunkan sebagai starter.

“Kami mengadakan rapat pada siang hari, ketika dia (Thomas Tuchel) mengumumkan tim dan saya langsung merasa gugup. Saya melihat nama saya di susunan starter dan saya gemetar hingga butuh beberapa jam untuk mencernanya,” kata Hall.

“Sejak kecil berada di Chelsea, inilah sesuatu yang saya upayakan. Untuk akhirnya mendapatkan kesempatan (bermain) di hadapan keluarga dan penggemar yang luar biasa adalah sebuah perasaan tak terlupakan.”