DBAsia News

Daftar Klub Liga 2 yang Melaju ke 8 Besar dan Terdegradasi

DBasia.news –  Delapan tim sudah memastikan diri melaju ke babak 8 besar Liga 2 2019. Di wilayah barat, empat tim yang melaju adalah Persiraja Banda Aceh, Persita Tangerang, Sriwijaya FC, dan PSMS Medan. Di wilayah timur ada Persik Kediri, Persewar Waropen, Martapura FC, dan Mitra Kukar.

Dua tim yang memastikan lolos terakhir adalah PSMS Medan dan Martapura FC. PSMS memastikan tiket babak 8 besar usai mengalahkan Aceh Babel United FC. Empat gol PSMS dicetak oleh Ilham Fathoni (17’pen, 88), Eki Fauji (58′,70′), sementara satu gol Aceh Babel United dibuat Kanu Helmiawan.

Adapun Martapura FC memastikan lolos setelah mengalahkan PSBS Biak 1-0, lewat gol Rahel Radiansyah. Tambahan tiga angka membuat Martapura mengoleksi 31 poin dan berada di tempat ketiga.

Daftar 8 Tim yang Lolos ke Babak 8 Besar Liga 2:

Wilayah Barat:

– Persiraja Banda Aceh (42 Poin)
– Persita Tangerang (42 Poin)
– Sriwijaya FC (40 Poin)
– PSMS Medan (37 Poin)

Wilayah Timur:

– Persik Kediri (33 Poin)
– Persewar Waropen (31 Poin)
– Martapura FC (31 Poin)
– Mitra Kukar (30 Poin)

Tim yang Terdegradasi dari Liga 2:

Wilayah Barat:

– Persibat Batang
– PSGC Ciamis
– Blitar Bandung United.

Wilayah Timur:

– Persatu Tuban
– Madura FC

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?