Cristiano Ronaldo Rekomendasikan Juventus Rekrut Romelu Lukaku

Romelu Lukaku

DBasia.news –  Kabar menarik muncul dari The Sun. Menurut media Inggris tersebut, Cristiano Ronaldo memberi saran kepada Juventus untuk merekrut Romelu Lukaku.

Cristiano Ronaldo punya tugas berat untuk membawa Juventus berjaya di Liga Champions. Pada musim lalu, La Vecchia Signora gagal pada babak gugur usai kalah dari Ajax Amsterdam.

Tak pelak, pada musim ini Ronaldo ingin Juventus memperkuat diri. Setelah sejumlah penggawa anyar seperti Aaron Ramsey dan Adrien Rabiot bergabung, Ronaldo merasa membutuhkan sosok Lukaku untuk menjadi tandem di sektor penyerangan.

Sejatinya, Romelu Lukaku merupakan incaran utama rival Juventus di Serie A, Inter Milan. Bahkan, Nerazzurri dan Lukaku digosipkan telah menjalin kesepakatan perihal durasi kontrak dan besar gaji.

Akan tetapi, Inter Milan menghadapi tembok tinggi ketika mencoba mengetuk pintu Manchester United. Sebab, The Red Devils mematok harga 75 juta poundsterling untuk penyerang tim nasional Belgia tersebut.

Inter Milan dikabarkan hanya berani menawarkan 70 juta poundsterling. Perincian tawaran itu adalah 10 juta euro untuk peminjaman selama dua musim dan 60 juta euro sebagai kewajiban tebus.

Sementara itu, Romelu Lukaku dikabarkan telah membulatkan tekad untuk berkarier di Serie A. Sang penyerang merasa kariernya di Manchester United sudah berakhir. Apalagi, Lukaku mengaku telah bermimpi tampil di Italia sejak masih kecil.

Beberapa media di Italia meyakini bukan hanya Inter Milan dan Juventus yang memonitor Romelu Lukaku. Kabarnya, Napoli juga ikut dalam perburuan pemain berbadan besar itu. Namun, masuknya Juventus dan Napoli dalam perlombaan diyakini hanya untuk menggangu Inter dan membuat harga Lukaku menjadi terkatrol.