DBasia.news – Christian Eriksen terus mencetak gol di tiga laga terakhir yang ia mainkan. Terbaru, satu golnya turut membantu Brentford mempecundangi Chelsea 4-1 di Liga Inggris.
Brentford berhasil mengalahkan Chelsea di Stamford Bridge, Santu (2/4/2022). Eriksen mencetak gol kedua tim tamu di menit ke-54 lewat sepakan jarak dekat usai menerima umpan matang dari Bryan Mbeumo.
Gol tersebut menjadi yang pertama bagi Eriksen di level klub sejak ia comeback pada 26 Februari lalu, seusai istirahat panjang karena penyakit jantung yang dideritanya. Namun secara keseluruhan, itu golnya yang ketiga dalam sepekan!
Ya, sebelum laga ini, Eriksen sudah mencetak dua gol dalam dua laga bersama Timnas Denmark saat jeda internasional. Pertama ketika melawan Belanda pada 26 Maret. Saat itu, gol ayah dua anak itu tak bisa menghindarkan mereka dari kekalahan 2-4.
Namun tiga hari berselang ketika bertemu Serbia, peruntungan Denmark berubah. Eriksen kembali mencetak satu gol lagi, dan kali ini mereka berhasil menang meyakinkan 3-0.
Tiga gol di tiga laga beruntun ini menjadi sinyal kembalinya Eriksen ke level tertinggi, sekaligus membuktikan ia belum habis. Implantable Cardioverter Defibrillator yang terpasang di jantungnya tak mempengaruhi permainan gelandang 30 tahun tersebut.
Kemenangan ini juga membuat Brentford kian menjauh dari jurang degradasi. Si Lebah kini berada di urutan ke-14 dengan 33 poin dari 31 laga, unggul 11 angka dari Watford yang ada di posisi 18, atau batas terakhir zona merah.