DBasia.news – Giallorossi alias AS Roma akan melawan tim asal Austria, Wolfsberg, dalam lanjutan laga Liga Europa, Kamis (3/10).
Skuat asuhan Paulo Fonseca akan bertandang ke markas Wolfsberg pada Kamis pukul 23.55 WIB. Ini bakal menjadi kali pertama Giallorossi berehadapan dengan klub yang juga mengusung lambang serigala tersebut.
Kendati demikian, Roma pernah empat kali berpeluh melawan representasi asal Austria di pentas antarklub Eropa. Hasilnya meyakinkan karena Giallorossi tak pernah tersentuh kekalahan.
Rapor Roma saat bersua tim Austria adalah tiga kemenangan plus sekali imbang. Patut disorot bahwa dua kunjungan terakhir ke tanah Austria berakhir menyenangkan buat Roma, di mana tim selalu mampu menyarangkan empat gol ke gawang musuh.
Lawatan perdana ke Austria terjadi pada putaran pertama Piala UEFA 1992-93. Kala itu Roma menggilas tuan rumah Wacker Innsbruck 4-1.
Kunjungan paling gres mengambil momen di fase grup Liga Europa 2016-17. Giallorossi saat itu melibas Austria Wien 4-2 dengan Edin Dzeko menyumbang dwigol.
Giallorossi memulai perjalanan di Liga Europa musim ini dengan manis. Pada laga perdana Grup J, Dzeko cs. membekap Istanbul Basaksehir 4-0.