DBAsia News

Burung Parkit Meramal Perjalanan Timnas Jepang di Grup E

DBasia.news – Ramalan Olivia si burung parkit adalah timnas Jepang akan menelan dua kekalahannya dan akan meraih satu kemenangan di penyisihan Grup E Piala Dunia 2022.

Seperti dilaporkan Nikkan Sports, Olivia meramal kiprah Jepang pada Senin (21/11). Burung berusia 17 tahun itu merupakan penghuni kebun binatang Nasu Animal Kingdom di Nasu District, Tochigi.

Olivia sudah delapan tahun meramal. Pada Piala Dunia Wanita 2015 di Kanada dan Olimpiade Rio de Janeiro 2016, burung parkit ini disebut “Paruh Tuhan” karena akurasinya yang luar biasa.

Olivia lebih dahulu meramal laga Jerman kontra Jepang. Tiga bendera dipasang: Jerman, berwarna hijau untuk hasil seri, dan Jepang.

Olivia memilih bendera Jerman untuk dibawa ke penjaga kebun binatang. Artinya Jepang kalah.

Adapun untuk laga Jepang kontra Kosta Rika, burung tersebut disebut sempat ragu sebelum menahan bendera Jepang di paruhnya. Ia kemudian meramal kemenangan Spanyol atas Jepang.

Sesuai jadwal, Timnas Jepang akan lebih dahulu menghadapi Jerman di Stadion Internasional Khalifa pada Rabu (23/11). Kemudian melawan Kosta Rika pada 27 November. Sedangkan Spanyol dihadapi pada 1 Desember.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?