DBasia.news – Liverpool harus menerima kekalahannya ketika bertemu dengan Brighton & Hove Albion di lanjutan Premier League 2022-2023. Jurgen Klopp merasa bertanggung jawab atas semua ini.
Dalam laga yang berlangsung di Amex Stadium, Sabtu (14/1), Brighton membantai Liverpool dengan skor 3-0. Itu merupakan kekalahan keenam Merseyside Merah di Premier League musim ini.
Liverpool memang diprediksi akan mengalami kesulitan di kandang Brighton. Namun tak banyak yang menyangka Mohamed Salah dan kawan-kawan kalah dengan skor telak.
Brighton memang sangat dominan dalam pertandingan ini. Mereka unggul penguasaan bola dan tembakan ke gawang.
Klopp menyadari tim asuhannya tidak tampil baik. Namun hal itu ternyata tak lepas dari taktik yang digunakannya.
“Kami (staf pelatih) mencoba membantu para pemain dengan organisasi yang sedikit berbeda. Saya benar-benar berpikir itu bisa bekerja dengan baik,” kata Klopp usai laga.
“Kami memiliki saat-saat di mana rencana itu bekerja dengan baik, menempatkan Brighton di bawah tekanan. Namun dalam semua situasi ketika kami memenangkan bola, kami kehilangan bola juga dengan terlalu mudah.”
Di atas kertas, Klopp memang tetap menurunkan formasi 4-3-3 andalannya. Cody Gakpo dipasang sebagai ujung tombak yang diapit Salah dan Alex Oxlade-Chamberlain.
Namun organisasi permainan yang berbeda terlihat di lini tengah. Thiago Alcantara didorong sedikit lebih ke depan, sedangkan dua gelandang lainnya yaitu Fabinho dan Jordan Henderson berperan sebagai double pivot.
Namun skema ini justru membuat Liverpool kehilangan kendali di lini tengah. Thiago kesulitan mengkreasi serangan karena dikawal ketat.
“Kami tidak memenangkan pertarungan kunci di lapangan dan terlalu mudah kehilangan bola. Sepenuhnya menjadi tanggung jawab saya karena saya punya ide dengan formasi yang berbeda dan tidak berhasil, jadi saya minta maaf,” tambahnya.
Kekalahan ini membuat Liverpool kian tercecer dari perburuan gelar. Rival sekota Everton tersebut kini duduk di peringkat sembilan dengan raihan 28 poin atau tertinggal tujuh poin dari empat besar.