DBasia.news – PSSI selaku Induk Sepak Bola Indonesia telah mengumumkan langsung tiga pelatih yang akan menangani Timnas Indonesia U-16, U-22, dan senior. Simon McMenemy melatih Indonesia senior, sementara Indra Sjafri U-22 dan Bima Sakti Tukiman membesut Indonesia U-16.
Indra Sjafri merupakan mantan pelatih Timnas Indonesia U-19. Dengan begitu, ia naik level ke Timnas Indonesia U-22.
Timnas Indonesia U-22 akan menghadapi Piala AFF U-22 di Kamboja pada Februari mendatang. Serta tentu saja SEA Games 2019 di Manila, Filipina. Pelatih asal Payakumbuh ini dikontrak PSSI hingga SEA Games 2019.
Indra Sjafri
Sementara itu, Bima Sakti dikontrak PSSI selama satu tahun. Namun, ia mendapat perpanjangan opsi kontrak selama tiga tahun nantinya. Terdekat, Bima Sakti mempersiapkan Timnas Indonesia U-16 untuk turun pada ajang Piala AFF U-15 2019 di Thailand, 22 Juli-9 Agustus.
Di sisi lain, kursi kepelatihan Timnas Indonesia U-19 masih lowong. PSSI belum mengumumkan pelatih Timnas Indonesia U-19.
“PSSI yang di dalamnya ada beberapa komite eksekutif telah menyetujui dan menetapkan beberapa pelatih Timnas. Simon McMenemy akan jadi pelatih Timnas Senior,” ujar Wakil Ketua Umum PSSI, Joko Driyono, dalam pernyataan resmi kepada wartawan di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis (20/12).