DBasia.news – Semenjak berkontribusi memberikan tiga titel Liga Champions beruntun untuk Real Madrid, Zinedine Zidane tak lagi melatih klub sampai saat ini. Zidane mengundurkan diri pada akhir musim lalu.
Banyak spekulasi yang menyatakan bahwa Zidane lebih baik mengambil alih Manchester United yang tak lagi berkembang di bawah Jose Mourinho saat ini. Ada juga beberapa rumor lainnya mengenai prediksi karier Zidane di dunia kepelatihan selanjutnya.
Arsene Wenger, mantan pelatih Arsenal yang juga sama-sama berasal dari Prancis memberi saran untuk rekan senegaranya tersebut. “Jika Anda ingin bekerja di level top, Anda harus pergi ke Inggris. Premier league adalah satu-satunya kompetisi di mana enam klub dapat bertempur untuk meraih gelar. Di negara lain, Anda biasanya dapat mengatakan siapa yang akan menjadi juara pada bulan Desember.” ungkapnya kepada beIN yang dilansir laman ESPN.
“Kini, Zinedine berada dalam situasi yang rumit karena dia pernah berada di klub terbesar di dunia, dan dia hanya bisa pergi ke klub di bawahnya. Itu berarti dia berada di persimpangan jalan saat ini. Entah dia akan masuk ke proyek jangka panjang dan dia berkontribusi pada pembangunan klub, atau dia kembali ke klub yang mampu memenangkan Liga Champions (seperti Real madrid),” tandasnya.