DBasia.news – Gelandang Manchester United, Paul Pogba, punya tugas khusus sebelum bertanding pada ajang Piala Dunia 2018. Sang pemain dipercaya untuk membakar semangat rekan-rekannya sebelum pertandingan.
Prancis menghadapi tantangan berat ketika bersua Argentina pada babak 16 besar Piala Dunia. Di atas kertas, La Albiceleste bukanlah lawan mudah dengan materi pemain bintang.
Paham timnya akan kesulitan, Pogba dengan semangat yang membara meyakinkan rekan-rekannya untuk tampil hingga titik darah penghabisan. Bahkan, dengan absennya Blaise Matuidi sekali pun.
“Saya ingin melihat prajurit di lapangan. Saya tidak mau pulang. Kami akan berakhir bahagia. Kami akan pesta malam ini,” kata Pogba kepada rekan satu timnya dalam sebuah adegan dari film dokumenter yang disiarkan TF1.
Prancis Juara Piala Dunia
“Hari ini Blaise Matuidi dilarang untuk bertanding karena akumulasi kartu kuning. Dia kecewa dan kesal. Dia ingin bermain lebih dari siapa pun di lapangan.”
“Matuidi tidak akan berada di lapangan, namun itu akan menjadi seolah-olah dia ada bersama kita. Semua pemain perlu berjuang dalam pertandingan,” ujar Pogba.
“Sekarang, kita akan berjuang untuk teman kita, seperti yang sudah dilakukan sebelumnya! Kita harus mengalahkan yang terbaik untuk menjadi yang terbaik,” tegas Pogba.
Entah berpengaruh secara langsung atau tidak, Prancis keluar sebagai pemenang pertandingan dengan skor 4-3. Keempat gol Les Bleus dikreasikan Antoine Griezmann (13′), Benjamin Pavard (57′) dan Kylian Mbappe (64′) (68′).
-
Pemain Prancis Ini Jadi Incaran MU Saingi Erling Haaland
-
Steve McManaman Dukung Real Madrid Rekrut Paul Pogba
-
Lineker: Messi Tak Akan Sukses di Premier League adalah Opini Bodoh
-
PSG Masih Berupaya Keras Untuk Datangkan Paul Pogba Dari Manchester United
-
Harga 100 Juta Pounds Sesuai Dengan Penampilan Paul Pogba